Bakal Digelar di Kota Blitar, IKA PMII Blitar Raya Halal Bihalal dan Peringati Harlah ke-65

Logo IKA PMII di harlah ke-65.

DDI, Blitar – Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Blitar Raya akan menggelar acara halal bihalal dan peringati Harlah PMII ke-65. Kegiatan ini direncanakan akan digelar pada Sabtu, 19 April 2025, di Gedung Kusumawicitra dan Taman Kebonrojo Kota Blitar.

Ketua Panitia, Najib, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi antaralumni PMII serta merefleksikan perjalanan panjang organisasi yang telah berkiprah selama lebih dari enam dekade.

“Halal bihalal ini tidak hanya menjadi ajang berkumpul, tetapi juga sebagai refleksi bersama atas kontribusi PMII dalam membangun bangsa, khususnya Blitar Raya,” katanya.

Najib menegaskan bahwa tantangan ke depan semakin kompleks, terutama dengan dinamika globalisasi, perkembangan teknologi, dan perubahan sosial yang begitu cepat. Oleh karena itu, PMII dan alumninya harus terus adaptif dan responsif terhadap perubahan tersebut.

“PMII telah membuktikan kiprahnya selama 65 tahun, tetapi kita tidak boleh lengah. Tantangan saat ini dan di masa depan membutuhkan adaptasi dan inovasi. Dengan semangat Harlah ke-65 ini, kami ingin mengajak seluruh alumni dan kader PMII untuk terus berkontribusi bagi bangsa dan negara,” tuturnya.

Najib memprediksi bahwa halal bihalal dan peringatan Harlah PMII ke-65 ini akan dihadiri oleh ratusan alumni dari berbagai angkatan serta kader aktif PMII di wilayah Blitar Raya.

“Semoga acara ini menjadi pengingat bahwa meskipun kita telah melangkah jauh di berbagai bidang kehidupan, nilai-nilai PMII tetap menjadi pedoman dan inspirasi dalam setiap langkah kita,” ujarnya.

PMII: 65 Tahun Berkontribusi untuk Bangsa

Perlu diketahui, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) didirikan pada 17 April 1960 dan telah menjadi salah satu organisasi mahasiswa Islam terbesar di Indonesia. Tahun ini, PMII mengusung tema “Generasi Hebat, Penggerak Perubahan”. Tema tersebut mencerminkan semangat organisasi dalam membangun Indonesia menuju Indonesia Emas 2045.

Tema ini menegaskan bahwa kader-kader PMII memiliki peran penting dalam membangun bangsa dengan semangat inovasi, intelektualitas, dan keberpihakan terhadap masyarakat.

Dengan semangat Harlah ke-65, IKA PMII Blitar Raya berharap acara ini dapat memperkuat solidaritas antaralumni sekaligus menginspirasi generasi muda untuk terus berkarya demi kemajuan bangsa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *